Jumat, 20 Januari 2012

Gulma

Gulma. Apa itu Gulma? Anda mungkin pernah mendengar kata Gulma, tapi tidak tahu apa artinya :p
Gulma adalah segala tanaman yang tumbuh pada tempat yang tidak diinginkan. Bunga mawar pun, jika tumbuh di tengah sayuran juga termasuk Gulma. Kebanyakan Gulma adalah tanaman yang cepat tumbuh dan dapat menghasilkan sejumlah besar biji dalam waktu singkat. Biasanya bijinya mudah tersebar, misalnya bunga dandelion dengan buahnya yang bisa tersebar hanya dengan angin kecil. Beberapa gulma akan terus menebarkan bijinya walaupun pohonnya telah dicabut. Di atas tanah, dari gulma kebun biasa, bunga-bunganya akan membuat setumpuk biji berambut pada timbunan kompos jika ditaruh disitu dan tidak dihancurkan. Gulma lain seperti tumbuhan rambat bunga kuning menghasilkan puncuk yang berakar setiap kali menyentuh tanah. Dengan ini, tanaman menjalar dengan cepat. Ada Gulma yang seperti konvolvulus, harus diangkat sepenuhnya dari tanah. Sisa tangkai yang tercecer akan tumbuh sebagai tanaman baru.

Gulma

Analis kemurnian benih

URAIAN MATERI

1.    Pengertian

Analisis kemurnian benih di laboratorium adalah memisahkan contoh benih menjadi 3 (tiga) komponen yaitu komponen benioh murni, benih tanaman lain, dan kotoran benih, yang selanjutnya ketiga komponen benih tersebut dipersentasekan berdasarkan beratnya.

Analisis kemurnian benih dilakukan yang pertama kali, setelah itu baru benih murni yang diperoleh dapat ditetapkan kadar airnya dan diuji daya berkecambahnya.  Hal ini dilakukan karena nilai kadar air dan daya berkecambah yang ingin diperoleh adalah nilai kadar air dan daya  berkecambah dari benih murni bukan dari benih campuran.